Quantcast
Channel: Heart of Mine
Viewing all articles
Browse latest Browse all 636

Natur-E Kembalikan Cantik Mudamu

$
0
0



Kembalikan cantik mudamu...

Laahh... langsung otomatis usap-usap muka dan pantengin pantulan di cermin, kepo banget cari berbagai gurat halus maupun bintik hitam. Bolak-balik memandang cermin, kadang berseru kaget ketika menyadari makin banyak bintik di kulit.

Apakah hanya aku di dunia ini yang mengalami hal di atas?

Bagi perempuan yang sudah memasuki fase usia di atas 40 tahun, memang bakalan makin banyak kekhawatiran yang dialami. Bukannya nggak mau tua ya, karena masalah usia itu kan sudah pasti. Namun perawatan wajah dan badan merupakan ikhtiar yang layak dilakukan untuk selalu menjaga kesehatan dan kesegaran diri. Iyes??

Alhamdulillah pada tanggal 21 Februari 2019 yang lalu aku bisa mengikuti workshop yang terkait dengan masalah perawatan kulit agar tetap cantik muda berseri. Life begins at forty, udah betul itu (menghibur diri), tapi yang namanya skin care khusus untuk usia 40++ juga enggak boleh dilupain.

Bertempat di Hotel Grasia, Natur-E bareng dengan Radio Idola 92,6 FM menyelenggarakan seminar bertajuk Kembalikan Cantik Mudamu. Aku dan Nia Nurdiansyah, merupakan dua orang blogger yang terdampar di lautan ibu-ibu PKK, ibu-ibu komunitas hijaber dan entah dari kumpulan mahmud/mahmat apa lainnya.




Pada kesempatan itu, hadir 3 orang narasumber yang merupakan ahli di bidangnya maupun tokoh yang menginspirasi. Mereka adalah dr. Itqan Ghazali, dokter kulit yang saat kukepoin akun instagramnya berpraktek di RS. Ken Saras. Maafkan jika salah. 😉 Yang kedua adalah Bp. Iwan Kurniawan dari pihak Natur-E, adapun yang ketiga adalah Syanaz Nadia Winanto, wanita pengusaha keren yang merupakan owner dari Roro Kenes (brand tas anyaman kulit yang populer di Semarang).



Beda Usia, Beda Problem Kulit


Pada kesempatan pertama, dr. Itqan Ghazali menyampaikan seputar perbedaan kulit sesuai dengan usia manusia. Hal ini disebabkan dengan berubahnya kadar sebum dan kolagen pada kulit.

Pada usia di atas 30 tahun, sebum mulai berkurang. Kadar minyak mulai berkurang dan menyebabkan kulit menjadi lebih kering. Kadar kolagen juga mulai menurun, potensial menimbulkan garis-garis halus di wajah.

OH TYDAAAACCTTT...

Baru masuk pembahasan awal aja aku sudah mengalami kepanikan. Ternyata seperti itu ya. Duh apa jadinya untukku yang sudah lebih dari 10 tahun lalu melewati usia 30.




Selanjutnya pak dokter ganteng ini menambahkan ada beberapa faktor yang menyebabkan penuaan kulit, yaitu :

  1. Faktor Ekstrinsik, yaitu faktor dari luar tubuh kita seperti sinar UV, polusi, alkohol, zat adiktif, rokok dan kosmetik yang tidak sesuai.
  2. Faktor Intrinsik, faktor dari dalam tubuh seperti ras, genetik dan hormonal.

Berkaitan dengan faktor ekstrinsik, ada yang kita kenal selama ini sebagai ancaman terhadap kulit akibat paparan sinar matahari, yaitu sinar Ultra Violet. Ada 2 jenis sinar UV yang berbahaya bagi kulit kita nih.

UV-A itu jika terpapar dalam waktu lama, akan menyebabkan kerusakan pada kulit bagian dermis (kulit di bawah kulit ari). UV-A bisa menimbulkan efek berupa lapisan kulit menjadi tipis, pembuluh darah melebar, dan timbulnya penuaan dini.

Adapun UV-B bisa merusak kulit bagian epidermis. Paparan UV-B dari sinar matahari ini bisa menimbulkan efek kemerahan di kulit dan mengubahnya menjadi warna lebih gelap. 





Untuk menjaga agar tidak terjadi efek-efek negatif, maka perlu melakukan perawatan kulit baik luar maupun dari dalam tubuh. Perawatan dari luar bisa kita lakukan dengan menjaga kebersihan kulit, memberikan nutrisi yang baik bagi kulit, juga melindungi diri dari sinar UV. 

Sedangkan perawatan tubuh dari dalam bisa dilakukan dengan cara menjaga pola makanan. Makanan yang kita konsumsi haruslah makanan yang sehat. Gaya hidup juga perlu diperhatikan. Efek kerja keras bagi kaum eksekutif jaman now, mengabaikan istirahat dan banyak kerja di malam hari. Hal ini sangat mempengaruhi lambatnya perbaikan sel-sel dalam tubuh. 

Jangan lupa, tambahkan juga perawatan tubuh dari dalam melalui pemberian suplemen bagi kulit kita. Kulit yang sehat tentunya dambaan semua orang kan?



Beda Usia, Kulit Sama Sehatnya





Untuk mengetahui perawatan kulit yang sesuai dengan level usia, Bp. Iwan Kurniawan dari Natur-E memberikan informasi produk yang bisa menjadi referensi kita.

Bagi kaum perempuan yang sejak remaja aware dengan kesehatan kulit, tentunya ketika usia beranjak dewasa bakalan terus memperhatikan tahapan perawatan selanjutnya. Bahkan untukku yang saat remaja sangat abai pada perlindungan kulit, saat ini sungguh merasakan penyesalan yang mendalam kenapa enggak dari dulu memproteksi diri.

Dulu kan jaman masih kuliah hobi banget naik gunung. Nah, sesuai dengan usia dan jamannya, namanya naik gunung ya udah cuz bawa ransel dan berangkat gitu aja. Mana kepikiran ya pakai sunblock atau produk perlindungan kulit lainnya.

Sekarang deh baru nyesel karena tetap saja efek abai di jaman muda membawa dampak pada kulit saat ini. Muncul aneka bintik hitam di kulit wajah nih. Meskipun tidak kentara, tetap saja saat bare face kujadi termenung-menung memandanginya.





Namun menyesal pun tiada guna ya. Sudah saatnya sekarang berusaha merawat diri agar efek sinar UV yang sudah terlanjur kena di kulit tidak makin menjadi-jadi. Untungnya ada aneka produk perawan kulit yang alami dari Natur-E.

Fase usia terbagi ke dalam 3 tahap : usia muda, dewasa muda dan dewasa. Bagi masing-masing fase usia, perawatan kulit yang dibutuhkan pun berbeda.

Bagi yang berusia 18-24 tahun, Natur-E menyediakan seri Natur-E 100 IU untuk mengawali cantikmu. Usia kinyis-kinyis gini perlu banget kan dijaga kelembapan kulitnya agar halus dan sehat. Sedangkan untuk yang berusia antara 25-35 tahun, ada Natur -E 300 IU. Rangkaian produk perawatan ini ditujukan untuk menjaga kulit agar ekstra lembap, kenyal dan lebih cerah.

Apa kabarnya yang untuk usia 35 tahun ke atas?

Nah, bagian ini yang paling kutunggu-tunggu. Ada serangkaian produk Natur-E Advanced yang disediakan untuk #KembalikanCantikMudamu. Aneka perawatan Natur-E Advanced ini dimaksudkan untuk membuat kulit kencang dan kenyal, mengurangi kerutan dan membebaskan kulit wajah dari flek hitam.





Rangkaian perawatan untuk usia 35 tahun ke atas ini mengandung 3 bahan alami, yaitu :

  1. Astaxanthin alias ganggang merah. Bahan alami ini memiliki manfaat untuk mengurangi kerutan pada kulit, menjaga elastisitas dan kadar air, serta membuat kulit tetap lembap dan kenyal.
  2. Vitamin E (gandum utuh dan biji bunga matahari). Kandungan bahan ini berfungsi sebagai antioksidan untuk regenerasi sel kulit serta menjaga kelembapan. 
  3. Lycopene(zat yang terkandung pada tomat), zat ini melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB, juga bermanfaat untuk melindungi kulit dari timbulnya flek hitam.


Sebagai informasi tambahan, Astaxanthin ini 6000 kali lebih kuat dibandingkan dengan Vitamin C dan sumber antioksidan lainnya. Maka tak heran jika si ganggang merah penuh manfaat ini dipilih oleh Natur-E untuk merawat kesehatan kulit bagi usia dewasa di atas 35 tahun.

Natur-E Advanced Anti-Aging Face Series telah terbukti dalam 2 minggu efektif mengurangi tanda-tanda penuaan dini. Selain itu telah lolos dalam uji klinis, terbukti tidak menyebabkan iritasi dan kemerahan pada kulit. Jadi aman banget nih untuk digunakan.




Rangkaian anti-aging face series ini terdiri atas beberapa manfaat. Manfaat pertama yang dirasakan adalah terjaganya kebersihan dan pH kulit. Produk yang bisa kita gunakan adalah Face Wash dan Skin Balancer. Face wash bermanfaat untuk membersihkan kotoran dan bakteri pada wajah tanpa membuatnya terasa kering. Adapun skin balancer berguna untuk menyeimbangkan pH kulit dan membantu penyerapan nutrisi agar lebih maksimal.

Manfaat kedua berupa pemberian nutrisi pada kulit. Ada 3 produk yang bisa menjadi andalan nutrisi kulit dewasa :

  1. Serum : menutrisi kulit, memperbaiki kulit dari dalam, mengandung konsentrat (zat yang dibutuhkan kulit).
  2. Eye Cream : menghaluskan kulit, mengurangi garis halus dan kerutan di sekitar mata.
  3. Night Cream : mengunci nutrisi, melembapkan dan meregenerasi sel kulit di malam hari, serta mengurangi tanda-tanda penuaan dini.

Yang tak kalah pentingnya adalah manfaat perlindungan yang diberikan oleh rangkaian Natur-E Anti Aging Face Series ini.  Anti-AgingDay Cream bekerja mengunci nutrisi, melembapkan kulit, melindungi kulit dari sinar UVA (dengan PA+) dan UVB (dengan SPF 23). Krim ini sebaiknya dioleskan 20 menit sebelum beraktivitas agar berfungsi dengan maksimal.


owner Roro Kenes Semarang
Syanaz Nadia Winanto, owner Roro Kenes


Pada penghujung acara, hadir juga pemilik Roro Kenes yang telah hits sebagai produsen tas anyam berbahan dasar kulit. Perempuan yang sudah matang dan sangat sibuk ini menambahkan seputar #KembalikanCantikMudamu.

Cantiknya perempuan itu sesuai dengan fase usianya akan memiliki pancaran yang berbeda-beda. Syanaz menyatakan bahwa cantiknya perempuan itu juga berasal dari inner beauty. Selain melakukan perawatan wajah, yang tidak kalah pentingnya adalah menikmati hidup dengan melakukan aktualisasi diri sesuai passion masing-masing. Kurangi ya negatif thinking, bisa menimbulkan aura tidak baik dan bikin cepat tua. 😊



Nah, buat teman-teman yang sudah beranjak ke angka 35 tahun ke atas, sudah melakukan perawatan apa saja selama ini? Semoga artikel di atas bermanfaat dan bisa menjadi referensi ketika hendak memilih produk perawatan wajah dan tubuh sesuai dengan kebutuhan kulit.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 636